Pesona Golden Sunrise di Gunung Prau


Wonosobo biasanya terkenal dengan tempat wisata Dieng. Namun ada tempat wisata lain yang tidak kalah menarik apalagi bagi pecinta "Sunrise dan Pecinta Alam" yaitu Gunung Prau.

Gunung Prau memliki ketinggian 2.565 mdpl, di gunung ini anda akan disuguhkan pemandangan yang sangat indah di pagi hari lebih tepatnya pada saat Sunrise tiba.

Pada saat musim kemarau suhu di Gunung Prau ini mencapai pada titik terendahnya, bahkan sampai ke titik beku yang mengakibatkan munculnya kristal-kristal es yang menyerupai butiran salju.

Namun pada musim kemaraulah menjadi waktu terbaik untuk mendaki karena Gunung Prau akan melihatkan betapa indahnya Sunrise yang ada disana.




 Pada ketinggian 2.565mdpl selain dapat melihat Sunrise, pendaki juga dapat melihat indahnya pemandangan alam seperti gunung-gunung dan kabut yang sangat keren.

Dari Gunung Prau Pendaki dapat melihat Gunung Kembar Sindoro-Sumbing yang berada disebelah selatan, Gunung Merbabu disisi kanan, dan Gunung Lawu yang terlihat sangat kecil dari kejauhan.

Pemandangan Golden Sunrise di Gunung Prau dapat dibilang Sunrise terbaik di Indonesia. Gunung ini juga selalu ramai saat akhir pekan karena memang jalur pendakian ini tidak terlalu sulit sehingga dapat didaki semua usia.

Ada juga jalur pendakian yang menjadi favorit yaitu jalur Desa Patak Banteng.jalur ini jadi trek terpendek untuk menuju puncak dengan waktu tempuh sekitar 3 jam sehingga cocok bagi pendaki pemula.


Hal yang harus diperhatikan pada saat mendaki di jalur pendakian Desa Patak Banteng yaitu pada saat musim kemarau jalur ini akan berubah menjadi lautan pasir yang debunya mudah berterbangan. Sehingga sangat disarankan untuk menyiapkan masker dan kacamata saat mendaki.

Lokasi Gunung Prau berada di perbatasan tiga kabupaten yaitu Kab. Banjarnegara, Kab. Wonosobo, Kab. Batang, dan Kab. Kendal.

Comments

Popular posts from this blog

Taman Sari Yogyakarta

Wisata Hutan Pinus di Yogyakarta